Tutorial Konfigurasi Virtual Host 4 Domain

Tutorial Konfigurasi Virtual Host 4 Domain


http://dinamic66.blogspot.com/2016/02/tutorial-konfigurasi-virtual-host-4.html
Contoh Virtual Host dengan Service Apache
Baiklah pada kali ini saya akan berbagi tutorial instalasi Virtual Host dengan 4 Domain menggunakan Operasi Sistem Debian 6. Tutorial ini dibuat secara singkat dan jelas, karena tidak menggunakan bahasa yang terlalu rumit bagi pelajar seperti kita ini.Pada tutorial sebelumnya saya sudah berbagi

[Cara instalasi DNS,Web Server Serta FTP server].

Mengapa saya membagikan tutorial ini? ya karena disamping tugas sekolah, ini adalah tugas saya untuk saling berbagi ilmu kepada sahabat Blogger sekalian.
Mungkin ada beberapa dari sahabar yang tidak mengerti dengan tutorial yang saya buat, nah oleh karena itu saya akan membuat sebuah Video durasi beberapa menit yang akan Meluncur pada postingan berikutnya..hihi :D

http://dinamic66.blogspot.com/2016/02/tutorial-konfigurasi-virtual-host-4.html
Loading Post Blog


Kali ini saya akan bercerita sedikit tentang pembuatan Postingan yang sebelumnya dan yang sekarang ini. Debian 6 merupakan Sistem Operasi yang saya gunakan di sekolah untuk belajar tentang Networking, lebih tepatnya belajar mata pelajaran Administrasi Server yang sekarang saya berada di kelas 2 semester 2.

Untuk instalasi Sistem Operasi Debian nya sendiri silahkan sahabat cari di Google karena saya tidak membagikan tutorialnya. Jadi nantikan saja Tutorial berikutnya dalam bentuk video juga.
Oke langsung saja, berikut Tutorial instalasi Virtual Host 4 Domain.
  • TUJUAN PEMBELAJARAN

Memahami Bagaimana cara mengkonfigurasi Virtual Host  dengan  4 Domain sekaligus Menggunakan Sistem Operasi Debian 6.
  • URAIAN MATERI

Virtual Host : Adalah teknik Aplikasi 4 Domain namun menggunakan 1 IP Server.
  • LANGKAH KERJA

  1. Buat Direktori untuk zona forward masing-masing domain

    http://dinamic66.blogspot.com/2016/02/tutorial-konfigurasi-virtual-host-4.html
  2. Nah jika sudah silahkan cek terlebih dahulu isi direktori yang kita buat tadi dengan cara
    ‘cd /var’ setelah itu ketik ‘ls’ (LS)

  3. Cara yang sama juga kita gunakan untuk meletakkan isi Dari website kita pada Direktori yang berbeda dengan sebelumnya, perintah nya
    ‘ cd /home’lalu buat beberapa direktori sesuai dengan konfigurasi Virtual Host

  4. Edit terlabih dahulu file Virtual Host, tujuan nya juga agar Direktori yang kita buat pada /home tadi mengarah pada Virtual Host nya, cara nya dengan menggunakan perintah
    ‘nano /etc/apache2/sites-enabled/000-default’

  5. Konfigurasi file tersebut dengan menghapus semua isi default nya, lalu diganti menjadi seperti gambar dibawah ini

  6. Selanjutnya tinggal meng-copy file index.html sebagai file dafault jika kita mengetik Domain pada Browser. Namun harus di letakkan dimasing-masing Direktori seperti gambar dibawah ini


  7. Restart service Apache2 terlebih dahulu

  8. Untuk testing tinggal buka pada web browser dengan mengetik nama Domain satu persatu.
    www.musafar.net
    www.saiber.net
    www.junior.net
    www.perfect.net

    Seperti sebelumnya saya juga akan berbagi Modul .pdf nya agar sahabat Blogger makin paham dan mengerti, serta bisa bermanfaat kedepannya bagi sahabat.
Download | Click here to download | Size only 2MB
Sekian Tutorial Konfigurasi Virtual Host 4 Domain Oleh Musafar Kelas XI TKJ 3
SEMOGA BERMANFAAT Wasallam :) | Dinamic66

0 Response to "Tutorial Konfigurasi Virtual Host 4 Domain"

Post a Comment

Silahkan Sahabat Blogger berkomentar.
Berkomentarlah dengan Baik dan Sopan.
:)